10 Perawatan Pendukung Terapi Kanker Payudara untuk Meringankan Gejala

Kemoterapi, radiasi, dan operasi merupakan pilihan pengobatan utama untuk kanker payudara. Namun selain itu, ada banyak perawatan tambahan atau komplementer lain untuk bantu mengatasi kanker payudara. Kira-kira, apa saja perawatan tambahan untuk kanker payudara yang aman dan bermanfaat?

Perawatan tambahan untuk kanker payudara

Perawatan komplementer tidak bertujuan untuk menyembuhkan penyakit. Namun, perawatan ini tetap punya banyak manfaat untuk pengidap kanker payudara. Menjalani perawatan komplementer di samping terapi utamanya mampu meringankan gejala penyakit, meringankan efek samping pengobatan, dan meningkatkan kualitas hidup.

Berikut berbagai perawatan tambahan yang bisa dilakukan pengidap kanker payudara:

1. Akupunktur

Akupunktur adalah pengobatan tradisional asal Tiongkok dengan menusukkan jarum tipis di titik-titik tubuh tertentu.

Sebagian orang percaya bahwa akupunktur membantu meringankan efek samping kemoterapi kanker payudara, terutama mual dan rasa sakit. Selain itu, akupunktur juga membantu meningkatkan suasana hati dan mengurangi kecemasan.

Jarum akupunktur membantu merangsang saraf di bawah kulit dan jaringan otot. Rangsangan ini membantu mengeluarkan bahan kimia alami yang disebut endorfin. Endorfin adalah zat yang dilepaskan tubuh untuk memberikan rasa bahagia dan mengurangi rasa sakit.

2. Aromaterapi

Aromaterapi adalah perawatan yang menggunakan minyak esensial untuk memunculkan sensasi menenangkan pada tubuh. Minyak bisa dihirup melalui bantuan diffuser dan bisa juga dioleskan ke kulit sambil dipijatkan. Anda juga bisa menggunakan minyak aromaterapi di bak mandi untuk bantu merilekskan tubuh.

Aromaterapi merupakan perawatan tambahan yang bisa bantu meredakan mual, nyeri, dan stres untuk pasien kanker payudara. Seorang ahli aromaterapi percaya bahwa setiap minyak punya khasiatnya sendiri-sendiri.

Namun, Anda perlu berhati-hati dalam menggunakan minyak aromaterapi. Pasalnya minyak tertentu bisa bereaksi negatif pada pasien yang sel kankernya peka terhadap hormon estrogen. Oleh karena itu, konsultasi ke dokter tetap penting dan tak boleh diabaikan.

3. Hipnosis

Hipnosis atau hipnoterapi adalah teknik yang membantu membimbing Anda untuk rileks dan masuk ke konsentrasi paling dalam. Para hipnoterapis biasanya menggunakan hipnosis untuk membantu mengatasi berbagai masalah emosional dan fisik seperti kecemasan, hot flashes, mual, dan nyeri.

Selama sesi hipnoterapi, terapis akan menghipnotis Anda dengan berbicara menggunakan intonasi yang lembut dan membuat rileks. Terapis kemudian akan membantu mengatasi keluhan yang dirasakan misal stres dan rasa sakit yang mengganggu.

Selama hipnosis Anda akan tetap sadar, yang berbeda hanya konsentrasi saja yang lebih dalam. Dalam keadaan sedang dihipnosis, pikiran Anda akan lebih terbuka untuk menerima sugesti yang diberikan sehingga bisa diterima dengan baik.

4. Pijatan

Dilansir dari Mayo Clinic, pijatan membantu meredakan rasa sakit pada orang dengan kanker payudara. Selain itu, pijatan juga membantu menghilangkan kecemasan, kelelahan, dan stres sehingga Anda merasa lebih berenergi setelahnya.

Ada banyak metode pijat yang bisa dilakukan. Jenis mana yang dipilih akan disesuaikan dengan kondisi dan keluhan Anda.

Namun jangan sembarangan memilih terapis. Anda harus memilih yang sudah berpengalaman dan bersertifikasi. Ada banyak pusat pengobatan kanker yang memiliki terapis pijat ahli dan terpercaya.

Jangan dipijat jika tekanan darah Anda sangat rendah. Mintalah terapis untuk menghindari pijatan di dekat bekas luka bedah atau area radiasi.

5. Tai chi

Tai chi adalah olahraga yang menggabungkan gerakan lembut dan pernapasan dalam.

Tai chi menjadi salah satu perawatan tambahan yang membantu menghilangkan stres pada pengidap kanker payudara. Selain itu, tai chi juga membantu meregangkan dan memperkuat otot serta persendian tubuh. Tai chi juga bisa mengurangi stres dan kecemasan serta meningkatkan perasaan bahagia.

Tai chi biasanya agak sulit dilakukan sendirian tanpa instruktur. Jika tidak dipimpin oleh instruktur, ikutilah panduan tai chi dari video yang banyak beredar di internet.

Gerakannya cenderung aman dilakukan oleh pasien kanker. Pasalnya, gerakan tai chi cukup lambat sehingga tidak membutuhkan kekuatan yang terlalu besar. Jika ada gerakan tai chi yang sekiranya membuat Anda merasa sakit, gantilah dengan gerakan lainnya yang lebih nyaman.

6. Yoga

Yoga adalah olahraga kombinasi dari peregangan, pernapasan, dan meditasi. Yoga berfungsi untuk meningkatkan kekuatan dan ketenangan batin.

Ulasan yang diterbitkan dalam Cochrane Database of Systematic menemukan manfaat yoga untuk pasien kanker payudara. Kombinasi yoga sebagai perawatan tambahan dan pengobatan utama bisa meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan mental pasien kanker.

7. Shiatsu

Shiatsu adalah pijat ala Jepang dengan menggunakan akupresur. Akupresur yaitu memberikan tekanan ringan ke titik-titik tertentu tubuh untuk memberikan tekanan ringan melalui jari.

Seperti akupunktur, akupresur tradisional percaya bahwa tekanan ini bisa melepaskan penyumbatan dalam aliran chi yang menyebabkan rasa sakit.

Terapi shiatsu dilakukan dengan menekan titik tertentu tubuh dengan jari termasuk jempol dan telapak tangan. Terkadang, terapis juga menggunakan siku, lutut, dan kaki utuk memijat serta meregangkan otot dan persendian tubuh.

Shiatsu bertujuan untuk meringankan rasa sakit yang dirasakan dan memperbaiki kondisi kesehatan seseorang. Sebagai perawatan tambahan untuk kanker payudara, shiatsu perlu dilakukan dengan hati-hati. Untuk pasien kanker payudara, biasanya tidak disarankan untuk memijat jaringan bagian dalam seperti lengan atau area dada.

Banyak dari pasien kanker yang melakukan shiatsu dan merasa lebih rileks. Mereka juga menyatakan bahwa shiatsu bisa mengurangi rasa sakit dari pengobatan kanker payudara yang sedang dijalani. Namun, memang belum ada penelitian khusus tentang efek shiatsu untuk kanker payudara.

8. Reiki

Reiki adalah terapi asal Jepang yang dilakukan dengan perantara tangan dan bisa dipilih sebagai perawatan tambahan untuk kanker payudara. Reiki artinya “energi kehidupan universal”.

Para praktisi Reiki percaya bahwa energi mengelilingi dan bergerak melalui tubuh manusia. Reiki bertujuan untuk menyeimbangkan aliran energi ini dan merangsang kemampuan tubuh untuk sembuh.

Meski tidak ada studi ilmiah yang menunjukkan efektivitas Reiki untuk mengobtai penyakit tertentu, beberapa manfaat yang bisa didapat yaitu:

  • Relaksasi
  • Rasa hangat pada tubuh yang menyebabkan kantuk
  • Cemas dan stres berkurang sehingga lebih bahagia

Intinya Reiki membantu meningkatkan kualitas hidup pasien kanker payudara tetapi tidak menggantikan pengobatan utamanya.

9. Meditasi

Meditasi adalah praktik pemusatan perhatian dengan menahan aliran pikiran normal yang menguasai pikiran. Biasanya perhatian akan difokuskan pada hal spesifik seperti napas atau frasa tertentu. Dengan begitu, pikiran Anda akan terkendali dan tidak memikirkan banyak hal lain yang memusingkan.

Berlatih meditasi secara teratur diyakini dapat mengurangi stres, memperbaiki mood, membuat tidur lebih nyenyak, dan mengurangi kelelahan. Manfaat ini akan sangat berguna untuk penderita kanker untuk bantu meningkatkan kualitas hidupnya.

10. Terapi musik

Sebuah penelitian pada tahun 2001 di Inggris menemukan bahwa terapi musik bisa membantu meredakan kecemasan dan rasa sakit pada pasien kanker. Dalam penelitian ditemukan juga bahwa fungsi sistem kekebalan tubuh meningkat dan hormon stres kortisol pun menurun.

Selain itu, sebuah penelitian kecil di tahun 1991 juga menyatakan terapi musik membantu mengurangi rasa sakit pasien kanker hingga 47 persen. Terapi ini diberikan selama 6 hari berturut-turut bersamaan dengan obat penghilang nyeri dokter.

Apa pun jenis perawatan tambahan kanker payudara yang Anda pilih, pastikan berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter. Jika dokter Anda mengizinkannya, tak perlu ragu untuk melakukan berbagai terapi ini. Akan tetapi, jika dokter tidak membolehkan, ikuti anjurannya demi kebaikan Anda.

The post 10 Perawatan Pendukung Terapi Kanker Payudara untuk Meringankan Gejala appeared first on Hello Sehat.



from Hello Sehat https://ift.tt/2WeTt7y


tonton juga video ini
Daftar Unik Skandal Sera Amane
Daftar Unik 5 peraturan sekolah

Komentar