Kapan Waktu Terbaik Mengecek Gula Darah?

Benda apa yang paling sering Anda lihat melekat bersama keluarga, saudara, rekan, atau teman Anda yang mengidap diabetes? Jawabannya bisa jadi adalah alat tes gula darah. Alat tes gula darah memang menjadi “teman” bagi mereka dengan diabetes. Kadar glukosa dalam darah yang tak dapat dihitung secara kasat mata, membuat mereka dan juga kita yang hidup bersama mereka membutuhkan alat bantu tersebut.

 

Mengapa diabetesi harus memantau kadar gula darah?

Orang dengan diabetes, atau disebut juga dengan diabetesi, tidak memiliki kemampuan yang baik dalam proses metabolisme glukosa menjadi energi. Akibatnya glukosa yang masuk melalui makanan tidak terserap tubuh dan bebas bergerak dalam aliran darah, mengakibatkan tingginya kadar glukosa dalam darah. Banyaknya kadar glukosa yang berada dalam darah akan mendatangkan berbagai macam penyakit dan komplikasi.

Diabetes berbeda dengan penyakit lainnya. Jika penyakit lain cukup dengan disembuhkan dengan menjalani pengobatan, tidak dengan diabetes. Diabetes adalah penyakit yang tidak bisa disembuhkan, tetapi dapat dikendalikan dengan menjaga agar kadar gula darah tetap berada pada batas normal. Pengendaliannya merupakan kombinasi antara obat-obatan yang diresepkan dokter serta kedisiplinan diabetesi dalam menjalani kehidupannya secara sehat.

Penderita diabetes biasanya akan diminta untuk melakukan cek gula darah secara rutin setelah didiagnosis diabetes. Hal ini bertujuan untuk melihat pengobatan diabetes yang Anda jalani bekerja dalam tubuh. Anda mungkin saja diminta untuk melakukan cek gula darah beberapa kali dalam sehari.

Melalui cek gula darah mandiri, Anda juga dapat menilai seberapa baik tubuh Anda merespons pengobatan yang diberikan, memahami jenis olahraga dan makanan apa saja yang dapat memengaruhi gula darah. Dengan mengetahui tinggi rendahnya kadar gula darah, Anda dapat melakukan langkah antisipasi.

Seberapa sering dan kapan waktu terbaik untuk mengecek gula darah secara mandiri?

Tes gula darah mandiri dilakukan untuk memantau apakah diabetes yang Anda miliki terkontrol dengan baik atau tidak. Selain itu, dengan mengetahui kadar gula darah Anda dari waktu ke waktu, Anda dapat melaporkan kepada dokter Anda mengenai keberhasilan pengobatan atau terapi yang mungkin diberikan. Lantas, kapan waktu terbaik untuk mengecek gula darah Anda?

Waktu terbaik untuk mengecek gula darah pada pasien diabetes sebenarnya bergantung pada alasan Anda melakukan tes itu sendiri. Secara umum frekuensi pengecekan gula darah mandiri dilakukan berdasarkan tipe diabetes yang dimiliki dan rencana pengobatan Anda.

  • Pasien dengan diabetes tipe 1 dapat direkomendasikan oleh dokter untuk melakukan pengecekan 10 kali dalam sehari. Anda dapat melakukan sebelum makan dan mengonsumsi makanan ringan, sebelum dan setelah olahraga, sebelum tidur, dan terkadang pada malam hari.
  • Pasien dengan diabetes tipe 2 yang sudah melakukan terapi insulin mungkin akan direkomendasikan untuk melakukan pengecekan beberapa kali dalam sehari bergantung tipe dan jumlah insulin yang diberikan. Waktu terbaik untuk melakukan cek gula darah mandiri untuk memantau keadaan Anda adalah pada saat bangun tidur, sebelum dan sesudah makan, dan sebelum tidur.

Jika pengobatan yang sedang Anda jalani menyebabkan Anda mengalami hipoglikemia, Anda harus melakukan cek mandiri sebelum melakukan beberapa hal berikut:

  • Mengemudi
  • Melakukan aktivitas berat
  • Menggunakan benda yang membutuhkan kewaspadaan

Jika Anda ingin melakukan tes gula darah mandiri untuk alasan umum dan bukan untuk mengubah dosis insulin yang Anda butuhkan, seperti untuk mengetahui bagaimana tubuh Anda mengontrol gula darah, waktu terbaik untuk mengecek gula darah Anda adalah dengan melakukan pengecekan setiap hari pada waktu yang sama selama beberapa waktu tertentu.

Dengan melakukan tes gula darah mandiri secara rutin, Anda dapat menghindarkan diri Anda dari risiko-risiko yang mungkin muncul akibat pengobatan, seperti hipoglikemia atau hiperglikemia. Melalui pengecekan rutin, dokter Anda juga mampu memberikan pengobatan terbaik bagi Anda dan mengantisipasi segala kemungkinan buruk yang terjadi.

The post Kapan Waktu Terbaik Mengecek Gula Darah? appeared first on Hello Sehat.



from Hello Sehat https://ift.tt/2C0u1fv


tonton juga video ini
Daftar Unik Skandal Sera Amane
Daftar Unik 5 peraturan sekolah

Komentar