Kenali 3 Gejala Kanker Penis yang Umum Terjadi dan Sering Kali Diabaikan

Sel kanker bisa tumbuh di mana saja pada tubuh, misalnya pada jaringan sel penis. Walaupun jarang terjadi, penting untuk mengetahui penyakit ini. Sebab beberapa pria kemungkinan memiliki risiko terkena penyakit ini. Yuk, ketahui lebih lanjut apa saja gejala kanker penis yang harus diwaspadai agar bisa dideteksi dan diobati lebih cepat.

Sekilas mengenai kanker penis

Kanker penis terjadi akibat tumbuhnya sel kanker di bagian penis. Ini awalnya terjadi saat sel sehat di penis tumbuh tidak terkendali dan berubah jadi sel kanker. Sel kanker berkembang, sehingga membentuk tumor. Jika tidak diobati, sel kanker bisa menyebar ke daerah tubuh lainnya, seperti kelenjar getah bening.

Beberapa pria mungkin berpeluang lebih besar untuk terserang kanker ini. Faktor risiko yang meningkatkan peluang kanker penis pada pria yaitu:

  • tidak menjaga kebersihan diri dengan baik
  • berusia 60 tahun atau lebih
  • menjadi perokok aktif
  • gonta-ganti pasangan dalam berhubungan seks
  • sedang mengalami fimosis, yaitu  kondisi kulup penis (kulit yang menutupi kepala penis dan mengerucut di ujungnya) tidak bisa ditarik ke belakang

Tindakan pencegahan bisa dilakukan dengan menjauhi kebiasaan yang berisiko dengan penyakit, misalnya dengan melakukan sunat. Ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus human papillomavirus (HPV) yang dapat menginfeksi penis.

Ada beberapa jenis kanker penis yang umum terjadi, seperti:

  • Kanker penis skuamosa, yaitu sel kanker yang mulai menutupi permukaan penis. Ini jenis kanker yang 90% sering terjadi pada pria
  • Karsinoma in situ (CIS), yaitu jenis kanker sel skuamosa tertentu dimana hanya sel-sel di kulit penis yang terkena dan belum menyebar lebih dalam
  • Adenokarsinoma, yaitu sel kanker yang dimulai pada sel glandular penis yang menghasilkan keringat
  • Melanoma penis, yaitu sel kanker yang berkembang di sel kulit yang memberi warna kulit penis

Gejala kanker penis

Dilansir dari NHS, kanker penis terkadang tak menimbulkan gejala, atau tanda yang muncul akan mirip dengan kondisi kesehatan lain. Maka itu, terkadang kanker penis sulit terdeteksi sejak awal. Namun ada beberapa gejala kanker penis yang umum terjadi.

Berikut tiga gejala kanker penis yang umum terjadi, meliputi:

1. Terjadinya perubahan warna kulit

Gejala kanker penis ini adalah kondisi yang paling awal terjadi. Ini disebabkan karena sel kanker terjadi pada kepala atau batang penis. Kemungkinan perubahan warna kulit juga bisa diikuti oleh munculnya beberapa kondisi pada penis, seperti:

  • area kulit menjadi lebih tebal
  • adanya benjolan atau luka yang kebiruan atau berkerak
  • terjadi pendarahan dari penis atau bagian bawah kulup
  • terjadi ruam kemerahan
  • Bagian kulup mengeluarkan cairan berbau busuk
  • terjadi fimosis

Luka atau benjolan yang muncul pada penis biasanya tidak menyakitkan tapi dalam beberapa kasus pria merasakan sakit, seperti terasa panas dan gatal pada penis. Biasanya gejala-gejala tersebut tidak membaik atau tidak sembuh dalam waktu empat minggu.

2. Benjolan di bawah kulit di daerah pangkal paha

Pembengkakan pada kulit kepala penis, bisa menjadi tanda lain dari kanker penis. Jika sel kanker sudah menjalar ke kelenjar getah bening di selangkangan, maka akan menimbulkan bengkak pada area tersebut. Bila ini terjadi, Anda bisa merasakan adanya benjolan di bawah permukaan kulit di daerah pangkal paha.

Namun pembengkakan pada kelenjar getah bening tidak selalu menunjukkan bahwa sel kanker telah menyebar. Ini bisa juga mengartikan bahwa kelenjar getah bening sedang merespon adanya infeksi di area sekitar kelenjar tersebut. Jadi pembengkakan bisa bisa muncul walaupun sel kanker belum menyebar ke kelenjar tersebut.

Penting untuk selalu menjaga kebersihan daerah intim dan juga menerapkan pola hidup sehat untuk mencegah berbagai penyakit, termasuk kanker penis. Bila muncul gejala-gejala yang telah disebutkan, jangan menunggu atau menunda kondisi semakin parah. Ini bisa memengaruhi penyakit dan menyulitkan pengobatan penyakit.

3. Muncul bau dan cairan yang keluar

Dalam beberapa kasus, penis yang terserang kanker akan mengeluarkan cairan dan bau yang kurang sedap. Selain itu, batang hingga kepala penis biasanya akan terasa gatal, muncul sensasi panas, iritasi, hingga perdarahan.

Bila Anda mengalami salah satu atau lebih gejala kanker penis yang telah disebutkan, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter.

The post Kenali 3 Gejala Kanker Penis yang Umum Terjadi dan Sering Kali Diabaikan appeared first on Hello Sehat.



from Hello Sehat https://ift.tt/2DQECFa


tonton juga video ini
Daftar Unik Skandal Sera Amane
Daftar Unik 5 peraturan sekolah

Komentar