Menguak Efektivitas dan Efek Samping Akupuntur untuk Mengobati Psoriasis

Psoriasis adalah penyakit kulit autoimun kronis kambuhan yang tidak bisa disembuhkan. Oleh karena itu, banyak orang yang memiliki psoriasis mencari berbagai macam cara meringankan gejalanya. Terapi akupuntur disebut-sebut menjadi alternatif pengobatan yang bermanfaat untuk mengobati psoriasis. Seberapa efektif akupuntur untuk psoriasis?

Menguak efektivitas terapi akupuntur untuk psoriasis

Akupuntur merupakan terapi yang menggunakan media jarum untuk pengobatannya. Jarum yang sangat tipis akan disisipkan ke titik-titik tertentu di tubuh Anda. Biasanya penetapan titik ini disesuaikan dengan keluhan yang diderita pasien. Di negeri asalnya, Tiongkok, akupuntur paling sering digunakan untuk mengobati rasa sakit di hampir seluruh bagian tubuh.

Sebaliknya, di Barat, terapi akupuntur dilihat sebagai sarana pengobatan yang dapat merangsang saraf, otot, dan jaringan ikat. Beberapa ahli percaya bahwa terapi ini bisa memicu zat penghilang rasa sakit alami di tubuh dan meningkatkan aliran darah.

Beberapa penelitian yang telah dilakukan memiliki kesimpulan yang sama yakni akupunktur memiliki manfaat untuk mengurangi gejala psoriasis. Akupunktur juga dipercaya dapat membantu mengobati psoriasis melalui berbagai cara. Pengobatan ini dianggap sebagai pereda stres yang efektif. Di sisi lain, stres merupakan salah satu pemicu munculnya peradangan pada psoriasis. Selain itu, terapi ini dipercaya membantu meringankan rasa sakit terutama pada psoriasis arthritis.

Penelitian yang dilakukan di tahun 1992 menemukan bahwa 31 orang dari 60 orang penderita psoriasis mengalami pengurangan bercak-bercak psoriasis setelah melakukan sembilan kali akupuntur. Hasil yang serupa ditunjukkan oleh studi yang dilakukan kembali di tahun 2004 yang melibatkan 80 peserta. Dinyatakan bahwa efektivitas akupuntur untuk mengurangi gejala psoriasis sebesar 91.3 persen setelah dilakukan lima sesi akupunktur.

Penelitian lainnya yang lebih menguatkan juga telah dilakukan di tahun 2016 yang memiliki simpulan bahwa penderita psoriasis yang melakukan terapi akupuntur mengalami perbaikan yang cukup signifikan.

Bagaimana prosedur terapi akupuntur untuk mengobati psoriasis?

Saat Anda memutuskan untuk pergi ke ahli akupuntur untuk psoriasis, usahakan untuk mengenakan pakaian yang longgar untuk memudahkan proses penyisipan jarum. Anda juga disarankan untuk tidak memakai parfum atau deodoran yang berbau menyengat sehingga Anda tidak memengaruhi pasien lainnya yang mungkin memiliki kepekaan terhadap bau-bauan menyengat. Usahakan untuk makan satu jam sebelum pengobatan karena terapi ini bisa membuat Anda sedikit lemas dan pusing. Selain itu, usahakan untuk tidak mengonsumsi produk berkafein dan alkohol sebelum terapi di mulai.

Sebelum terapi, biasanya ahli akupuntur akan menanyakan perihal gejala yang Anda rasakan dan memeriksanya. Jika ahli akupunktur sudah menemukan titik terapi, maka jarum steril yang cukup tipis akan disisipkan di bagian tubuh yang akan diobati. Jarum biasanya akan disisipkan pada kedalaman berbeda, tergantung pada teknik yang digunakan.

Kedalaman jarum berkisar antara 2.5 cm-5 cm. Setelah semua jarum disisipkan, biasanya akan didiamkan selama kurang lebih setengah jam. Selama pengobatan, Anda mungkin akan merasakan nyeri hingga mati rasa. Hal ini menandakan pengobatan sedang bekerja. Umumnya, ahli akupuntur akan merekomendasikan kunjungan satu kali seminggu selama 4-8 sesi. Seberapa lama pengobatan tergantung pada kemajuan yang terlihat pada tiap-tiap pengobatan.

Efek samping terapi akupuntur

Pengobatan psoriasis melalui terapi akupuntur memiliki efek samping yang terbilang sedikit asalkan dilakukan dengan tepat oleh ahlinya. Berikut beberapa efek samping yang mungkin terjadi, yaitu:

  • Nyeri ringan selama dan setelah perawatan.
  • Jika jarum yang digunakan tidak steril maka Anda akan mengalami infeksi.
  • Orang yang memiliki gangguan pendarahan berisiko mengalami kemungkinan pendarahan atau memar setelah pengobatan.
  • Mengganggu kerja alat pacu jantung jika jika dilakukan pada orang dengan alat pacu jantung yang ditanam di dalam tubuh.

Sebelum Anda memutuskan untuk melakukan terapi akupuntur untuk psoriasis, ada baiknya untuk mengonsultasikan dahulu ke dokter. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi risiko dan efek samping yang mungkin saja terjadi. Dokter jauh lebih mengetahui kondisi Anda dibandingkan dengan Anda sendiri. Jangan lupa untuk memilih ahli akupuntur yang bersertifikat agar prosedur terjamin keamanannya.

The post Menguak Efektivitas dan Efek Samping Akupuntur untuk Mengobati Psoriasis appeared first on Hello Sehat.



from Hello Sehat http://ift.tt/2CJhZ5h


tonton juga video ini
Daftar Unik Skandal Sera Amane
Daftar Unik 5 peraturan sekolah

Komentar