Setelah Ejakulasi, Harus Tunggu Berapa Lama Sampai “Kuat” Lagi?

Ketika sedang dibanjiri gairah, Anda dan pasangan mungkin berencana untuk berhubungan intim beberapa kali dalam semalam.  Terutama bagi pasangan yang sedang berbulan madu. Akan tetapi, para pria mungkin khawatir kalau mereka tidak bisa langsung lanjut berhubungan seks lagi (babak kedua) setelah orgasme yang pertama. Hal ini mungkin juga membuat wanita bertanya-tanya, kapan suami kuat lagi untuk bercinta setelah babak pertama. Daripada menebak-nebak, simak dulu penjelasan berikut ini.

Berapa lama laki-laki bisa ereksi lagi setelah ejakulasi?

Dr. Richard K Lee dari Weill Cornell Medicine mengatakan bahwa laki-laki memang tidak seperti wanita dalam melakukan seks. Untuk siap mencapai orgasme berikutnya, laki-laki butuh waktu. Memang tidak ada data pasti yang menujukan berapa lama jeda waktu yang dibutuhkan laki-laki agar bisa “kuat” lagi sampai ejakulasi setelah orgasme yang pertama. Namun, diduga kisarannya sangat berbeda-beda antar laki-laki.

Waktunya berkisar antara 30 menit hingga 24 jam. Namun, tidak ada patokan waktu yang bisa dikatakan normal karena tidak ada data penelitian yang bisa membuktikannya. Karena itu, Anda tidak perlu khawatir jika butuh waktu yang cukup lama sampai keperkasaan Anda atau suami kembali lagi.

Faktor yang memengaruhi waktu ereksi

Usia

Dilansir dalam laman Men’s Health, penelitian dalam Journal of Sexual Medicine menguak bahwa semakin bertambah usia, maka waktu ereksi selanjutnya setelah orgasme yang pertama akan semakin lama.

Pria muda yang berusia 20-an memiliki kemampuan ereksi yang cukup kuat untuk melakukan hubungan intim hingga dua babak atau lebih. Bahkan beberapa menit setelah berhubungan seks, pria usia 20-an akan lebih cepat pulih. Menurut seorang pakar kesehatan seksual dan psikolog asal Afrika Selatan, Marelize Swart, pria usia 20-an mungkin hanya memerlukan waktu 15-30 menit untuk mencapai orgasme berikutnya.

Hormon tidak seimbang

Selain faktor usia, diduga ada peran hormon prolaktin. Setelah seorang pria mencapai puncak orgasmenya, terjadi lonjakan hormon prolaktin. Lonjakan ini yang bisa berkontribusi memberikan efek penghambat gairah dan ejakulasi.

Richard K Lee, MD menduga beberapa gaya hidup juga dapat memengaruhi semakin lama jarak antara orgasme pertama dan kedua. Meminum alkohol atau masturbasi secara teratur dapat memperpanjang waktu yang dibutuhkan seorang laki-laki untuk mengisi ulang kekuatan seksnya.

Namun jika seorang pria baru bisa berhari-hari untuk membangun kembali orgasmenya, sebaiknya konsultasikan ke dokter Anda. Bisa jadi ada faktor lain yang memengaruhi. Faktor seperti stres, efek samping pengobatan, atau adanya gangguan jantung bisa memengaruhi terjadinya disfungsi ereksi alias impotensi.

mengatasi rasa malu berhubungan seks

Jika keduanya masih kuat, tidak perlu menunggu lagi

Dilansir dalam kinsey confidental, Debby Herbenick, PHD, MPH dosen dari Indiana University School of Public Health-Bloomington menyatakan jika kedua orang merasa nyaman dan langsung siap melakukan babak kedua, sebenarnya tidak masalah.

Memang pada dasarnya dibutuhkan waktu untuk mengembalikan kekuatan seorang laki-laki, tetapi bagi beberapa orang ada juga yang bisa langsung. Akan tetapi, jika pasangan Anda merasa sakit dan tidak nyaman, sebaiknya Anda menunda babak kedua sampai suami kuat lagi atau bahkan lanjut keesokan harinya. 

Apakah bahaya kalau langsung lanjut babak kedua?

Hubungan seks bukan seperti pertandingan olahraga yang memerlukan waktu istirahat yang pasti antara babak pertama, babak kedua, hingga babak final. Tidak ada aturan yang pasti jika bicara soal seks. Tidak ada risiko kesehatan juga jika berhubungan seks langsung antara babak satu dan dua.

Semuanya tergantung pada apa yang diinginkan Anda dan pasangan. Ada yang memilih sekali langsung selesai, ada juga yang memilih untuk lanjut lagi, seperti maraton. Jadi, tentu hanya Anda yang bisa menjawabnya sendiri dengan pasangan kapan bisa lanjut lagi ke babak kedua. 

The post Setelah Ejakulasi, Harus Tunggu Berapa Lama Sampai “Kuat” Lagi? appeared first on Hello Sehat.



from Hello Sehat http://ift.tt/2Faaiqr


tonton juga video ini
Daftar Unik Skandal Sera Amane
Daftar Unik 5 peraturan sekolah

Komentar